SELAMAT DATANG DI SITUS RESMI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS ALMUSLIM, BIREUEN-ACEH
PENDAFTARAN TAHAP 2 CALON MAHASISWA BARU FAKULTAS EKONOMI UMUSLIM DIBUKA TANGGAL 13 s/d 23 AGUSTUS 2013. BURUAN DAFTAR....!!!

Rabu, 24 Juli 2013

FE Umuslim Favorit, Calon Mahasiswa Baru FE Umuslim Mencapai 150 Orang

Calon mahasiswa baru FE Umuslim untuk tahun akademik 2013/2014  yang sudah mendaftar mencapai 150 orang. Menurut data resmi yang bersumber dari Panitia Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Umuslim Tahun 2013/2014, hingga selasa 23 Juli 2013, FE Umuslim termasuk fakultas favorit yang menjadi pilihan para calon mahasiswa. Ini terbukti dengan banyaknya calon mahasiswa dari berbagai daerah yang memilih FE Umuslim sebagai fakultas pilihannya.

Menurut Dekan FE Umuslim Sonny Muhammad Ikhsan Mangkuwinata, SE, M.Si, banyaknya calon mahasiswa yang mendaftar di FE Umuslim tidak lepas dari kualitas pembelajaran yang dikembangkan selama ini di FE Umuslim."Saat ini seluruh mahasiswa FE Umuslim menempati ruang kuliah tersendiri sehingga tidak ada kendala berarti dalam proses belajar mengajar. Disamping itu seluruh dosen yang mengajar minimal S2 bahkan ada yang sedang melanjutkan pendidikan S3, jika ada beberapa dosen yang masih S1 sebenarnya mereka itu sedang dalam pendidikan S2," ujar Sonny.

Lebih lanjut Dekan FE Umuslim menambahkan setiap tahunnya calon mahasiswa yang mendaftar di FE Umuslim tidak pernah sepi peminat. Apalagi saat ini lulusan FE Umuslim ada yang bekerja sebagai PNS, anggota dewan, pegawai BUMN maupun  swasta dan tersebar di seluruh provinsi Aceh bahkan diluar Aceh.

""Saya selaku Dekan FE Umuslim mengajak para adik-adik calon mahasiwa untuk segera mendaftar di FE Umuslim karena batas waktu pendaftaran calon mahasiswa baru akan ditutup pada tanggal 31 Juli 2013," pungkas Sonny Muhammad Ikhsan Mangkuwinata, SE, M.Si.

Menurut Panitia SPMB Umuslim, seleksi atau ujian masuk calon mahasiswa baru akan dilaksanakan pada tanggal 1 Agustus 2013.







Title: FE Umuslim Favorit, Calon Mahasiswa Baru FE Umuslim Mencapai 150 Orang; Written by Denny Sumantri Mangkuwinata, SE; Rating: 5 dari 5